OUAGADOUGOU (Arrahmah.id) – Junta militer di Burkina Faso pada Senin (27/3/2023) menangguhkan semua siaran saluran berita France 24 di negara Afrika barat itu setelah mewawancarai pemimpin Al-Qaeda Afrika Utara.
Burkina Faso, yang menyaksikan dua kudeta tahun lalu, sedang memerangi perlawanan para jihadis yang meluas dari negara tetangga Mali pada 2015.
“Dengan membuka salurannya ke pimpinan AQIM (Al-Qaeda in the Islamic Maghreb), France 24 tidak hanya bertindak sebagai sebuah agen komunikasi untuk para teroris ini tetapi juga menawarkan … legitimasi untuk tindakan teroris dan ujaran kebencian,” kata juru bicara junta, mengacu pada wawancara 6 Maret dengan pemimpin AQIM, Abu Ubaydah Yusuf Al-Annabi.
“Oleh karena itu pemerintah telah memutuskan untuk menangguhkan penyebaran program France 24 di semua wilayah nasional,” kata juru bicara Jean-Emmanuel Ouedraogo.
Siaran France 24 dipotong sekitar pukul 09.00 GMT pada Senin (27/3), kata wartawan AFP.
Pada 6 Maret, France 24 menyiarkan jawaban tertulis yang diberikan oleh Al-Annabi atas 17 pertanyaan yang diajukan oleh spesialis saluran berita tentang masalah jihadis, Wassim Nasr.
“Kami percaya ini adalah bagian dari proses melegitimasi pesan teroris dan kami tahu tentang efek dari pesan ini di negara ini,” kata Ouedraogo kepada televisi nasional RTB.
Di Paris, France 24 menyerang balik dengan mencap pernyataan pemerintah Burkina “keterlaluan dan memfitnah.”
“Manajemen France 24 mengutuk keputusan ini dan membantah tuduhan tak berdasar yang mempertanyakan profesionalisme saluran tersebut,” kata penyiar itu.
Ditekankan bahwa wawancara pemimpin AQIM tidak disiarkan secara langsung tetapi digunakan sebagai penjelasan untuk mengonfirmasi bahwa kelompok tersebut telah menahan seorang sandera Prancis yang dibebaskan di Niger pekan lalu.
“Krisis keamanan yang dialami negara (Burkina Faso) tidak boleh menjadi dalih untuk membungkam media,” kata France 24.
Kementerian luar negeri Prancis juga mengeluarkan pernyataan yang mengatakan menyesalkan penangguhan tersebut dan menyuarakan komitmen yang konstan dan tegas untuk mendukung kebebasan pers.
Pada Desember, junta Burkina menangguhkan Radio France Internationale (RFI), yang termasuk dalam grup France Medias Monde yang sama dengan France 24, menuduh stasiun radio tersebut menyiarkan “pesan intimidasi” yang dikaitkan dengan pemimpin teroris.
Baik RFI dan France 24, yang meliput urusan Afrika secara dekat dan populer di negara-negara berbahasa Prancis, telah ditangguhkan di negara tetangga Mali, yang juga dijalankan oleh junta militer yang memerangi pasukan jihadis.
Menurut France 24, sepertiga penduduk Burkina menonton saluran tersebut setiap pekan.
Pemerintah militer di Ouagadougou mengatakan akan terus “membela kepentingan vital rakyat kami terhadap siapa pun yang bertindak sebagai penyambung suara untuk aksi teroris dan ujaran kebencian yang memecah belah dari kelompok-kelompok bersenjata ini.”
Pada Maret, junta yang berkuasa di Mali mengumumkan penangguhan izin penyiaran yang diberikan kepada RFI dan France 24, setelah mereka menerbitkan cerita yang melibatkan tentara nasional dalam pelanggaran terhadap warga sipil.
Sebagai salah satu negara termiskin di dunia, tentara Burkina Faso melancarkan dua kudeta pada 2022 atas kegagalan mengatasi ancaman dari kelompok jihadis.
Lebih dari 10.000 warga sipil, tentara dan polisi telah tewas, menurut perkiraan sebuah LSM, dan sedikitnya dua juta orang telah mengungsi.
Dengan para jihadis yang secara efektif menguasai sekitar 40 persen wilayah negara, menurut angka resmi, pemimpin junta Kapten Ibrahim Traore berjanji untuk merebut kembali wilayah yang hilang setelah mengambil alih kekuasaan pada September.
Namun serangan jihadis telah meningkat sejak awal tahun ini, dengan puluhan tentara dan warga sipil tewas setiap pekan.
Bekas kekuatan kolonial Prancis dalam satu tahun terakhir menarik pasukan dari Mali, Burkina Faso, dan Republik Afrika Tengah.
Penarikan dari Mali dan Burkina Faso, di mana tentara Prancis mendukung negara-negara Sahel dalam pemberontakan yang berlangsung lama, terjadi di belakang gelombang permusuhan lokal. (zarahamala/arrahmah.id)