JAKARTA (Arrahmah.com) – Pakar komunikasi politik dari Universitas Indonesia (UI), Agung Suprio, mengatakan, bahwa mandat yang dititahkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dikhawatirkan akan menjadikan Gubernur DKI, Jokowi sebagai boneka.
“Karena Jokowi memiliki kepatuhan yang luar biasa pada Megawati. Sebagai kader yang nepotisme, Jokowi bisa menyenangkan hati Megawati sehingga bisa sukses mengantarnya sebagai capres,” ujarnya di Jakarta, Selasa (18/3/2014), tulis POL.
Seandainya Jokowi menjadi presiden, katanya, kekhawatiran tersebut bisa berlanjut, terkait dalam pengambilan keputusan sebagai pemimpin.
Ketika kepentingan masyarakat luas bertabrakan dengan kepentingan partai atau ketua umum, dikhawatirkan Jokowi tidak mandiri.
“Jokowi akan lebih memilih kepentingan partai,” kata Ketua Dewan Pakar Solidaritas Rakyat Peduli Indonesia (Sorpindo) ini. Ibaratnya, lanjut Agung, Mega seperti sang ratu. Jika Mega bersabda, tentu dalam perspekif Jawa, tidak bisa dibantah.
Jokowi dicalonkan sebagai Capres dari PDIP oleh Ketua Umum PDIP Megawati lewat selembar tulisan tangannya. Pada surat itu tidak disebutkan Jokowi dicalonkan untuk Capres tahun berapa. (azm/arrahmah.com)