IRAK (Arrahmah.com) – Setidaknya 60 pemberontak Kurdi tewas dalam serangan udara jet-jet Turki yang menargetkan kamp-kamp Partai Pekerja Kurdistan (PKK) di Irak utara pada Jum’at (11/9/2015) pagi, kata sumber-sumber keamanan Turki, sebagaimana dilansir WB.
Menurut sumber, armada 21 pesawat F-16 dan F-4 Angkatan Udara Turki mengebom lebih dari 64 sasaran di Qandil, Hakkurk, Avasin, Metina, Baysan, Gara dan Zap antara pukul 23:50 dan 05:30.
Serangan tersebut juga menghancurkan depot amunisi terbesar kelompok pemberontak itu di Gara, sumber menambahkan.
Pasukan keamanan Turki telah merespon serangan baru PKK di wilayah tenggara dengan meluncurkan serangan udara pada pangkalan PKK di Irak utara dan tentara telah mengirimkan pasukan darat di perbatasan, menewaskan hampir 1.000 pemberontak.
Pada Selasa (8/9), Turki juga mengirimkan dua unit pasukan khusus, yang terdiri dari 230 tentara ke Irak utara untuk pertama kalinya dalam lebih dari dua tahun untuk mengejar pmberontak PKK di seberang perbatasan, kata sumber militer.
Pada Kamis (10/9), Perdana Menteri Turki Ahmet Davutoglu mengatakan bahwa operasi darat skala penuh terhadap PKK di Irak utara juga akan diluncurkan “jika perlu”.
(banan/arrahmah.com)