GAZA (Arrahmah.com) – “Israel” pada Senin (25/3/2019) menggempur Jalur Gaza, menghantam sasaran di kantong yang sudah terkepung.
Serangan dimulai sore kemarin sekitar pukul 18:00 waktu setempat. “Israel” mengklaim bahwa sebuah roket ditembakkan dari Gaza di sebuah kota di utara Tel Aviv.
Tentara “Israel” juga mengirim dua brigade tentara – berjumlah lebih dari 1.000 tentara – ke pagar Gaza dan memanggil pasukan cadangan dari unit udara dalam persiapan untuk serangan udara.
“Israel” mengunci Jalur Gaza, menutup persimpangan Kerem Shalom (Karm Abu Salem) dan Erez (Beit Hanoun) yang memungkinkan barang dan pasokan medis ke dalam wilayah yang diserbu.
Perdana Menteri “Israel” Benjamin Netanyahu – yang juga menjabat sebagai menteri pertahanan negara itu – mempersingkat perjalanannya ke AS untuk mengawasi serangan itu, kembali ke “Israel” untuk mengelola operasi itu dari dekat.
Dua pekan sebelum pemilihan umum “Israel” yang akan datang pada 9 April, para komentator berspekulasi bahwa Netanyahu mungkin akan menggempur Gaza.
(fath/arrahmah.com)