PAMULANG (Arrahmah.com) – Abdul Rozak, Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengatakan, jamaah haji asal Tangsel yang tergabung dalam kloter 10 sebanyak 450 orang diperkirakan akan berangkat 26 Agustus 2015, insya Allah Ta’ala.
Adapun gelombang kedua kloter 28 sebanyak 130 orang calon jamaah haji akan berangkat 8 September 2015. Terakhir, kloter 34 berjumlah 248 orang calon jamaah akan berangkat 12 September 2015, katanya yang menambahkan mereka akan didampingi empat orang tim medis yaitu dua dokter dan dua bidan dari Dinas Kesehatan Kota Tangsel.
Abdul Rozak, dikutip dari Poskotanews menambahkan, jumlah calon jamaah haji Kota Tangsel untuk tahun 2015 ini memang ada penurunan dari tahun 2014 lalu dari sebelumnya mencapai 937 jamaah kini hanya 832 jamaah dikarenakan banyak pindah ke Kabupaten maupun Kota lain. (azm/arrahmah.com)