GAZA (Arrahmah.com) – Israel lancarkan serangan ke wilayah Jalur Gaza pada hari pertama pembicaraan damai dilakukan antara Tel Aviv dengan otoritas boneka Palestina pimpinan Abbas.
“Beberapa jam lalu, tank dan buldoser Israel memasuki wilayah utara Gaza, kota Beit Hanoun, dimana zionis Israel menyebut daerah tersebut sebagai wilayah penyangga,” ujar reporter Press TV, Ashraf Shannon, melaporkan insiden yang terjadi kemarin (2/9/2010).
“Wilayah penyangga adalah daerah seluas 300 meter yang berada di Jalur Gaza, diumumkan oleh Israel untuk melarang penduduk Gaza memasuki wilayah tersebut, khususnya petani. Namun sebenarnya mereka melarang penduduk Gaza memasuki wilayah seluas 1000 meter. Seluruh orang yang berusaha masuk dan tak mengindahkan larangan Israel, tewas terbunuh di sana, termasuk anak-anak dan perempuan,” tambahnya.
Intrusi terjadi saat ISrael dan pejabat boneka Palestina berada di Washington untuk melanjutkan kembali negosiasi yang pernah berhenti pada pergantian tahun 2009 ketika Israel meluncurkan agresinya ke wilayah Gaza dan menewaskan 1.400 Muslim Palestina.
Banyak kelompok yang telah meninggalkan harapan pada pembicaraan yang diketengahi AS tersebut, Mahmoud Abbas tidak menjadi wakil bagi seluruh penduduk Palestina.
Lalu, apa yang dapat diharapkan dari pembicaraan damai kali ini? Jika dihari pertama saja, tentara zionis seperti tidak rela merebahkan senjata mereka untuk membunuh penduduk Palestina. (haninmazaya/arrahmah.com)