GAZA (Arrahmah.com) – Kementerian Pertanian Palestina memperingatkan bahwa Israel menyemprotkan racun tanaman di lahan pertanian Palestina di sepanjang perbatasan timur Gaza, lansir The Palestinian Information Center, Ahad (7/1/2018).
Direktur Jenderal urusan pertanian dan irigasi Kementerian Nizar al-Wahidi mengatakan kepada wartawan PIC bahwa pada Ahad pagi sebuah pesawat yang terbang rendah menyemprotkan racun tanaman di lahan pertanian warga Palestina.
Setelah tindakan Israel tersebut, lahan pertanian warga Palestina mengalami rusak berat, imbuhnya.
Al-Wahidi meminta Menteri Pertanian Palestina di Ramallah untuk segera bertindak untuk menghentikan serangan Israel tersebut.
(ameera/arrahmah.com)