GAZA (Arrahmah.com) – Pemimpin Biro Politik Hamas, Ismail Haniyah memberi selamat atas ketabahan penduduk Al-Quds dan kesabaran mereka menghadapi penjajah “Israel”. Terlebih pada apa yang terjadi, terlihat menjadi lembaran baru bagi kemenangan kaum muslimin dan kekalahan para penjajah.
Dalam jumpa pers ia menyatakan, Bangsa Palestina, tua muda, laki-laki perempuan, mereka adalah para penjaga Masjid Al-Aqsha dan tempat-tempat suci di sekitarnya. Kita dapat melihat mereka mampu mengembalikan hak-hak bangsa mereka kembali.
Menurutnya, Al-Quds adalah bumi Arab milik kaum muslimin yang tak bisa dibagi-bagi.
“Agar semua orang paham bahwa Al-Quds adalah bumi kami, ibu kota kami. Kami akan membelanya meski dengan berjaga malam. Dan tak kan kami biarkan para penjajah menginjak-injak kehormatannya,” tegasnya sebagaimana dilansir Aqsatv pada Kamis (27/7/2017).
Ia melanjutkan, penduduk Al-Quds dan para putranya telah menulis lembaran baru dalam perlawanan terhadap penjajah. Mereka telah menunjukkan kemampuan besar mereka mempertahankan Al-Aqsha. Mereka pantas memegang kemuliaan tersebut dan menjaga Al-Quds. Sedangkan penjajah akan pulang dalam keadaan terhina, tak berdaya di hadapan kaum muslimin Palestina dan seluruh dunia.
Ia menyambut setiap perjuangan penduduk Palestina, para murobithin, para mujahidin, para syuhada’ yang tak henti-hentinya berjuang melawan penjajah “Israel”.
Ia menegaskan, persatuan kaum muslimin dapat menyokong kemenangan ini. Maka semua kelompok dari semua lini harus bersatu dalam memperjuangkan Al-Quds. (siraaj/arrahmah.com)