Teheran (armnews) – Pemerkosa anak-anak dan pembunuh menjalani hukuman gantung di Provinsi Khorasan Razavi, sebelah Timurlaut Iran. Dan total untuk tahun ini saja pemerintah Iran telah melakukan 36 kali eksekusi.
Seperti dikutip AFP pada Minggu (17/2/2008), seorang pria yang diidentifikasi telah memperkosa beberapa anak gadis di bawah usia 10 tahun dieksekusi di sebuah penjara lokal. Di tempat yang sama pula, seorang pembunuh mengalami nasib yang sama.
Tidak diceritakan secara detail proses eksekusi. Namun menurut catatan untuk tahun ini, per-Februari 2008, pemerintah Syiah Iran telah melakukan eksekusi untuk yang ke 36 kalinya.
Untuk 2007 lalu saja tercatat, pemerintah Iran telah mengeksekusi 298 orang, dan kebanyakan dilakukan di depan publik. Hal ini dilakukan dengan tujuan menciptakan keamanan di masyarakat, setelah peristiwa pembunuhan, pemerkosaan, perampokan mengalami kenaikan.
Iran beralasan cara ini dilakukan setelah melewati proses persidangan. Dan hukuman gantung sangat efektif mencegah praktek kejahatan. Meski demikian kelompok hak asasi manusia mengecam hukuman mati ini(md/arrahmah.com)