TEHERAN (Arrahmah.com) – Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif mengatakan pada Selasa (28/3/2017) bahwa negaranya akan mengizinkan angkatan udara Rusia untuk menggunakan bandara untuk melancarkan serangan di Suriah.
Rusia memiliki jet tempur besar yang mampu membawa puluhan roket dan perlu lepas landas dari jarak jauh untuk manuver mereka. Pihak Rusia telah mengumumkan penggunaan pangkalan udara Homsan di Iran untuk mencapai target di Suriah. Kedua
belah pihak menyatakan kesiapan mereka untuk operasi tersebut, lansir ElDorar AlShamia.
Zarif mengatakan bahwa Rusia bisa menggunakan pangkalan militernya untuk memerangi “terorisme” di Suriah, di sela-sela kunjungan delegasi Iran termasuk Presiden Hassan Rowhani ke Moskow, di mana isu-isu regional termasuk isu Suriah dibahas dalam pertemuan di Kremlin tersebut.
Delegasi Iran tiba di Moskow pada Senin (27/3) dan berada di Rusia selama dua hari. Mereka dijadwalkan akan bertemu dengan Vladimir Putin dan menandatangani sejumlah dokumen bilateral serta pembicaraan untuk memperkuat hubungan antara kedua negara. (haninmazaya/arrahmah.com)