MOSUL (Arrahmah.com) – Sedikitnya 500 warga sipil telah dievakuasi dari Mosul barat dalam 24 jam terakhir, seorang perwira militer Irak mengatakan kepada AA pada Kamis (6/7/2017).
Banyak warga sipil terluka saat melarikan diri dari distrik Kota Tua di mana terjadi bentrokan antara tentara Irak dengan ISIS, kata Kolonel Ahmad Hasyim.
Tentara Irak pada Rabu merebuk kembali dua lingkungan di Mosul barat dari ISIS, menurut seorang komandan militer Irak, namun ISIS masih mengendalikan sejumlah lingkungan tempat puluhan ribu warga sipil terjebak di tempat tinggal.
Militer Irak tetap melakukan kampanye besar-besaran untuk merebut kembali Mosul dari ISIS. (fath/arrahmah.com)