ALEPPO (Arrahmah.com) – Pesawat tempur Rusia pada Kamis (5/11/2015) menghantam sebuah pabrik obat-obatan yang juga dijadikan sebagai rumah sakit di utara kota Aleppo, sebuah serangan keji di fasilitas yang menjadi rujukan warga Aleppo yang terluka dalam perang di wilayah yang dikuasai oleh pejuang Suriah.
Abu Mustafa, seorang aktivis Suriah mengatakan jet tempur Rusia telah melakukan empat serangan di pabrik obat di dekat desa Al-Hader dan Al-Al Eis.
Sebelumnya, Dokter Tanpa Batas atau yang dikenal dengan akronim MSF mengatakan pada Senin (2/11) lalu bahwa rumah sakit swasta Al-Sakhour yang melayani sekitar 400.000 orang dan menjadi satu-satunya rumah sakit di Aleppo timur, menghentikan semua kegiatan setelah dibom dua kali berturut-turut pada pekan lalu.
“Tidak jelas atau apakah rumah sakit akan beroperasi lagi karena mengalami kerusakan parah,” ujar pernyataan MSF.
Staf rumah sakit adalah warga Suriah namun menerima peralatan medis dari MSF setiap tiga bulan sekali, ujar perwakilan MSF mengatakan kepada kantor berita AFP.
Aleppo merupakan salah satu kota terbesar Suriah dan merupakan pusat komersil. Sejak pertengahan tahun 2012, Aleppo terbagi menjadi dua, yaitu wilayah yang dikuasai oleh pejuang Suriah di di timur dan pasukan rezim Nushairiyah di barat. (haninmazaya/arrahmah.com)