ALEPPO (Arrahmah.com) – Pasukan rezim Nushairiyah menargetkan toko bantuan Bulan Sabit Merah Suriah (SRC) di kota Aleppo pada Ahad (10/5/2015), mengakibatkan kerusakan material yang besar, ujar laporan Zaman Alwasl pada Senin (11/5).
Serangan bom barel di toko bantuan di pemukiman al-Ferdous adalah yang kedua dalam dua hari yang menargetkan fasilitas Bulan Sabit Merah di Aleppo.
Komite Palang Merah Internasional (ICRC) selalu menyeru semua pihak yang saling bertempur di Suriah untuk melindungi tim dan relawan SRC serta tidak menargetkan konvoy mereka. Namun rezim Nushairiyah mengabaikan seruan tersebut.
Pekan lalu, salah satu relawan perempuan gugur di kota yang dikuasai oleh Mujahidin di Douma, dekat Damaskus ketika pesawat tempur rezim menghantam konvoy bantuan mereka. (haninmazaya/arrahmah.com)