JAKARTA (Arrahmah.com) – Program Coin4Syam yang digagas Gaul Peduli Syam (GPS) beberapa bulan lalu memberikan dana Tunjangan Hari raya untuk Anak-Anak Suriah. Pembagian dilakukan pada hari raya Idul Fitri 1436 Hijriyah melalui relawan Misi Medis Suriah yang berada di Suriah. Demikian Randy Bimantara selaku Koordinator GPS dan pembina program Coin4Syam menginformasikan kepada Arrahmah pada Selasa (21/7/2015).
MMS tiba di lokasi pengungsian dan membagikan amanah Muhsinin Indonesia pada pukul 10 pagi waktu Suriah. Saat itu, cuaca begitu cerah. Tentunya sangat terik karena sekarang memang sedang musim panas.
“Ketika kami datang, Anak anak berlarian, berkumpul dan berbaris menunggu giliran pembagian amplop yang akan dibagian oleh Syaikh,” ujar Randy.
Suasana terik matahari tak membuat mereka mundur, meski jumlah uang yang dibagikan hanya 20 SYP per anak. Bagi kita di negeri yang aman, tentu seperti tidak berharga, akan tetapi bagi mereka, jumlahnya sangat besar dan sangat berarti.
“Sungguh mereka mendoakan agar apa yang sedang mereka alami, tidak akan di alami oleh rakyat indonesia. Insyaa Allah,” lanjut Randy.
Ia menambahkan, “Disini di pengungsian, tidak ada yang memakai baju baru, sandal baru, atau sesuatu yang baru lainnya, tapi mereka tetap tersenyum walaupun berbaris di bawah terik matahari hanya demi berharap bisa menikmati jajanan dari bapak,ibu, kakak, abang dan saudara seiman di indonesia.”
“Alhamdulillah, dari 50 juta yang diharapkan, infaq THR4Syam yang terkumpul totalnya 51.277.000,- Jazakumullah khairan katsiro kepada para donatur dan semua pihak yang telah mendukung program ini.” Demikian ungkap Randy sambil menutup program THR4Syam tahun 1436H secara resmi .
Tentu saja, infaq untuk program utama, yakni operasional pabrik roti masih berlanjut.
“Izinkan kami mewakili saudara Muslim Suriah mengucapkan; Taqobbalallahu minna wa min kum. Kullu am wa antum bi khoir. Selamat hari raya Iedul fitri. Mohon maaf lahir dan batin,” pungkas Randy tersenyum hangat.
(adibahasan/arrahmah.com)