LONDON (Arrahmah.com) – Perdana Menteri Inggris Gordon Brown mengatakan pada Kamis (30/4) bahwa pasukan Inggris telah mengakhiri operasinya di Irak.
Brown mengatakan patroli perang Inggris di Basra akan berakhir dan pasukan sedang bersiap-siap untuk meninggalkan negara tersebut.
Ia memberikan pengumuman tersebut pada Kamis (30/4) setelah bertemu dengan Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki di London.
Maliki mengatakan angkatan perangnya siap untuk mengambil alih tanggung jawab keamanan di Basra.
“Ada beberapa pihak yang menginginkan pemerintahan jatuh namun angkatan perang kami siap untuk menghadapi tantangan ini,” kata Maliki.
Belum ada kejelasan berapa banyak tentara Inggris yang akan tinggal di Irak untuk mendukung dan melatih angkatan perang Irak.
Keputusan pengembalian pasukan ini datang seiring dengan meningkatnya kekerasan di negara yang pernah dikuasai oleh Saddam Hussein tersebut. (Althaf/arrahmah.com)