NEW DELHI (Arrahmah.com) – Barikade Anti-teror Maharashtra (ATS) pada Selasa (14/3/2017)menangkap seorang pria dari Distrik Khargone, Madhya Pradesh, yang dituduh memiliki keterkaitan dengan ISIS.
Menurut sumber, tim yang terdiri dari tujuh petugas ATS dari Unit Nagpada dikirim ke Khargone pada Minggu setelah diarahkan oleh informasi intelijen yang dikumpulkan oleh agen.
Pada Selasa (14/3), tim bersama dengan Polisi Madhya Pradesh, menahan pemuda tersebut dan membawanya ke Mumbai untuk penyelidikan lebih lanjut.
“Kami telah menahan seorang pemuda dari distrik Khargone dan kami menduga bahwa ia memiliki hubungan dengan IS. Kami akan menyelidiki masalah ini ketika tim kembali pada hari Rabu. Hanya setelah menginterogasinya, kami dapat mengatakan apakah pemuda ini memiliki kaitan langsung dengan perekrut IS yang berbasis di luar negeri, atau apakah ia sendiri terinspirasi,” kata seorang petugas ATS pada kondisi anonimitas. (althaf/arrahmah.com)