ISLAMABAD (Arrahmah.com) – Pakistan telah melarang bioskop di seluruh penjuru negeri menayangkan film blockbuster India yang dibintangi aktris terkenal Pakistan, kata seorang pejabat sensor pada Selasa (7/2/2017).
Film berjudul “Raees” yang dibintangi oleh superstar Shah Rukh Khan dan Mahira Khan ini sangat diantisipasi di negara dengan 190 juta penduduk yang menggemari nyanyian dan tarian Bollywood tersebut.
“Ya, sertifikat sensor belum dikeluarkan untuk film ‘Raees’ karena memiliki konten yang tidak layak,” Mubashir Husain, ketua panel sensor film Pakistan, kepada Reuters.
Saat ditanya mengapa film ini dilarang, Hussain menolak untuk menjelaskan.
Harian berbahasa Inggris Pakistan, Dawn, melaporkan bahwa film tersebut memiliki “konten yang merusak Islam, dan sebuah sekte agama tertentu, (sementara juga) menggambarkan Muslim sebagai penjahat, buronan dan teroris.”
Meskipun bermusuhan, Pakistan dan India memiliki kesamaan budaya yang mendalam terkait sebelum pemisahan keduanya pada akhir pemerintahan kolonial Inggris tahun 1947.
Ketegangan ini melonjak setelah pasukan keamanan India melancarkan tindakan keras terhadap sejumlah aksi protes di wilayah Kashmir yang dikuasai India Juli lalu, menyusul pembunuhan seorang pemimpin Muslim oleh pasukan keamanan mereka. (althaf/arrahmah.com)