JAKARTA (Arrahmah.id) – Wanda Hara, fashion stylist transgender ini belakangan menjadi perbincangan hangat. Bermula dari cuitan netizen pemilik akun @lalalalqui yang membagikan foto Wanda Hara diduga mengenakan hijab dan cadar ketika menghadiri kajian Ustaz Hanan Attaki.
Pemilik akun tersebut murka sebab yang diketahuinya Wanda Hara adalah seorang pria.
Warganet berharap Wanda bisa mengenakan busana yang diperuntukkan untuk dirinya, apalagi yang diikuti adalah acara keagamaan.
Tak sedikit netizen yang kecewa dengan Nagita Slavina dan kelompoknya yang terkesan membiarkan fashion stylist itu datang dengan pakaian wanita. Padahal, mereka punya kesempatan besar untuk menasihati, bahkan melarang.
Setelah huru-hara di media sosial, pihak penyelenggara, @ayah_amanah, memberi klarifikasi serta menyampaikan permohonan maaf. Mereka juga tidak tahu, orang bercadar yang datang bersama geng Nagita Slavina adalah kali-laki.
“Menanggapi yang sedang viral mohon maaf ketika acara berlangsung kami sebagai panitia dan Ustaz Hanan Attaki tidak mengetahui siapa yang ada di balik cadar. Kami baru tahu jika sosok tersebut adalah laki-laki setelah viral,” terangnya, Ahad (22/7/2024), dikutip dari Liputan6.
Panitia juga akan menjadikan insiden ini pelajaran berharga untuk lebih berhati-hati ke depannya agar kejadian serupa tak terulang.
“Terima kasih masukannya teman-teman.. menjadi evaluasi untuk kami agar bisa lebih selektif lagi dalam proses registrasi peserta,” ujarnya.
(ameera/arrahmah.id)