GAZA (Arrahmah.com) – Brigade Asy-Syahid Izzuddin Al-Qassam, sayap militer kelompok pejuang Hamas, melanjutkan operasi “peperangan daun-daun yang dimakan ulat” dengan menembakkan puluhan roket sebagai balasan atas bombardir biadab penjajah “Israel” yang menargetkan penduduk sipil muslim di Jalur Gaza.
Pada hari ke-45 “peperangan daun-daun yang dimakan ulat”, Rabu (20/8/2014), Brigade Al-Qassam menembakkan sebuah roket jenis M 75 ke kota Tel Aviv dan dua buah roket jenis S 55 ke kota Beer Sheba. Brigade Al-Qassam juga berhasil menembakkan sebanyak 89 roket lainnya ke posisi-posisi dan kota-kota penjajah “Israel”. Diantaranya yang terpenting adalah menyerang stasiun gaz “Israel” di lepas pantai arah pantai Gaza dengan dua buah roket Al-Qassam.
Dalam pernyataan militer melalui situs resminya, Brigade Al-Qassam menegaskan telah menembakkan puluhan roket ke wilayah penjajah “Israel”. Untuk pertama kalinya, salah satu serangan roket tersebut menargetkan stasiun gas “Israel” di wilayah lepas pantai arah pantai Gaza.
Brigade Al-Qassam menegaskan serangan tersebut merupakan reaksi atas agresi militer “Israel” terhadap rakyat sipil muslim Palestina. Brigade Al-Qassam berjanji akan terus melawan serangan biadab “Israel” tersebut.
(muhib al majdi/arrahmah.com)