JAKARTA (Arrahmah.com) – Pada Sabtu (29/11/2014) Habib Muhammad Rizieq Syihab dalam akun Twitter resminya @syihabrizieq mengungkapkan langkah-langkah yang telah, sedang, dan akan ditempuh FPI bersama GMJ dan FUI guna melengserkan Ahok.
Berikut Tim Arrahmah sajikan kutipan langsung yang diunggah Habib Rizieq pada akun Twitternya:
Bismillaah wal Hamdulillaah …
Yang sudah dan sedang serta akan dilakukan FPI bersama GMJ dan FUI untuk LENGSERKAN AHOK :
1. Aksi Damai dalam dua bulan terakhir setiap ba’da Jumat di DPRD DKI Jakarta, yang Alhamdulillaah semuanya telah berlangsung DAMAI, kecuali Aksi Jumat 3 Oktober 2014 yang berakhir ricuh karena pelanggaran PROTAP oleh aparat Polda Metro Jaya yang bertugas di lapangan sesuai hasil Investigasi Tim Sembilan DPP FPI.
2. Aksi Sejuta Umat Islam Tolak Ahok di Hari Pahlawan – Senin 10 November 2014 dengan Long March dari HI – DPRD – BALAI KOTA DKI Jakarta yang Alhamdulillaah telah berlangsung sukses dan berkah.
3. Mengajukan Judicial Review ke Mahkamah Konstitusi RI terhadap Pasal 203 Perppu No.1 Th. 2014 yang dijadikan dasar pelantikan Ahok sebagai Gubernur DKI Jakarta, hingga kini masih dalam proses hukum. Insya Allah, sukses dan berkah.
4. Menggugat SK Mendagri tentang Pengangkatan Ahok dan Pelantikannya oleh Presiden RI sebagai Gubernur DKI Jakarta ke PTUN yang hingga kini masih dalam proses hukum. Insya Allah, sukses dan berkah.
5. Mendorong dan mendesak Koalisi Merah Putih (KMP) untuk mengajukan MOSI TIDAK PERCAYA tehadap Ketua DPRD DKI Jakarta yang telah langgar Tata Tertib dan Undang-Undang. Insya Allah, KMP tetap solid dan amanat, sehingga sukses dan berkah.
6. Mendorong dan mendesak Koalisi Merah Putih (KMP) untuk menggunakan HAK INTERPELASI dan HAK ANGKET terhadap Ahok yang AROGAN dan PREMAN serta TIDAK BERETIKA, juga telah GAGAL ANGGARAN dan langgar UU mau pun KONSTITUSI. Insya Allah, KMP tetap solid dan amanat, sehingga sukses dan berkah.
7. Apel Akbar Jihad Konstitusional untuk Lengserkan Ahok dan Tolak Kenaikan BBM hari Senin 1 Desember 2014 dengan Long March dari HI – DPRD – BALAI KOTA DKI Jakarta yang Insya Allah akan berlangsung sukses dan berkah.
Selanjutnya, telah disiapkan langkah-langkah STRATEGIS lainnya untuk LENGSERKAN
AHOK. Insya Allah, perjuangan ini akan selalu dalam ridho dan perlindungan Allah SWT.
Jadi, TIDAK BENAR kalau FPI, GMJ dan FUI mau lengserkan Ahok hanya melalui Demo saja atau melalui jalur inkonstitusional. Alhamdulillaah, FPI – GMJ – FPI tidak bodoh soal Konstitusi dan perundang-undangan serta strategi perjuangan.
Kewajiban umat Islam adalah BERJUANG sesuai kemampuan dan kesanggupannya. Sedang soal menang atau kalah, itu sepenuhnya urusan Allah SWT.
Karenanya, FPI – GMJ – FUI telah dan sedang serta akan tetap selalu terus menerus memperjuangkan dan menegakkan yang HAQ tanpa putus asa. Itulah KEWAJIBAN AGAMA apa pun hasil dan resikonya. Allah SWT berfirman dalam QS.3.Aali ‘Imraan ayat 159 :
فَإِذَا عَزَمْتَ فَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُتَوَكِّلِينَ
Artinya : “Kemudian apabila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya.
Kini saatnya, mata umat Islam akan terbuka untuk melihat siapa pembela Qur’an dan siapa pembela Syetan, siapa berjihad dan siapa penjahat, siapa pejuang dan siapa pecundang, siapa benar dan siapa kurang ajar, siapa yang ikhlas dan siapa yang culas.
حسبنا الله ونعم الوكيل نعم المولى ونعم النصير
ولا حول ولا قوة إلا بالله العلي العظيم
(adibahasan/arrahmah.com)