SOLO (Arrahmah.com) – Bulan Puasa 1437H tahun ini, Guru TPQ di Solo Raya mendapatkan Kado Lebaran dalam Program Kado lebaran Guru TPQ Teladan. Ahad (3/7/2016), Lembaga Koordinasi Gerakan Taman Pendidikan Al-Qur’an yang disingkat dengan LKG TPQ menyelenggarakan program Kado Lebaran Guru TPQ Teladan sebagai rangkai acara Senyum Ceria Ramadhan bersama TPA 1437H. Ada 50 guru TPQ di Solo Raya yang mendapatkan kado lebaran tahuni ini. LKG TPQ memberikan Kriteria Guru TPQ Teladan yang mendapatkan Kado Lebaran tersebut.
Kriteria Guru TPQ Teladan antara lain :
- Guru TPQ yang sudah berusia diatas 50 tahun.
- Guru TPQ yang berdakwah di wilayah kristenisai.
- Guru TPQ yang berdakwah di wilayah prostitusi.
- Guru TPQ yang sudah hafal 30 juz.
- Guru TPQ penyandang difabel.
- Guru TPQ yang mempunyai keistimewaan lainya.
Dalam sambutan, ketua LKG TPQ Solo Raya Abdul Wahab mengucapkan banyak terima kasih kepada para guru TPQ teladan yang menghadiri acara tersebut dan kepada para muhsinin yang sudah ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program Kado Lebaran Guru TPQ Teladan.
“Semoga acara ini menjadi ajang sillaturahmi antar guru TPQ teladan serta memberikan semangat dalam mendidik serta mengajarkan Al-Quran kepada santri TPQ di daerah masing-masing” harapan Abdul Wahab.
Setelah itu dilanjut dengan sarasehan Guru TPQ teladan. Bapak Amir Syaifudin (53) dari TPQ Ulil Albab Grogol Sukoharjo menceritakan tentang perjuangan da’wah beliau di kampung tempat beliau mengajar TPQ. Banyak tantangan yang harus beliau hadapi ketika mengabdi di TPQ Ulil Albab, salah satunya perilaku santri TPQ sekarang yang sangat susah diatur karena perkembangan teknologi serta zaman yang semakin kuat dan gencar dalam menjauhkan generasi dari Al –Qur’an. Akan tetapi Bp Amin sangat optimis bahwa santri TPQnya akan menjadi generasi penerus beliau dan menyongsong masa depan islam yang gemilang.
Acara dilanjutkan dengan pembagian Kado Lebaran Guru TPQ Teladan dan Buka Bersama. Kado Lebaran Guru TPQ Teladan merupakan apresiasi kepada para guru TPQ yang mau mengorbankan waktu, pikiran serta hartanya untuk mengajarkan Al-Qur’an kepada santri TPQ dan mencetak generasi qur’ani disaat mereka berusia diatas 50 tahun, di lokasi prostitusi maupun kristenisasi. Semoga Guru TPQ yang mendapatkan Kado Lebaran bisa menjadi inspirasi serta Teladan untuk guru TPQ yang lainnya untuk tetap istiqomah serta totalitas dalam mencetak generasi qur’ani dalam keadaan apapun dan dimanapun.
LKG TPQ mengucapkan banyak terima kasih kepada para muhsinin yang ikut mendukung serta berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan program Kado Lebaran Guru TPQ teladan. Semoga menjadi amal sholih para muhsinin semua.
(azmuttaqin/*/arrahmah.com)