ADEN (Arrahmah.com) – Salah seorang gubernur di Yaman Selatan, provinsi Shabwa pada Rabu (29/9/2010) berhasil lari dari kendaraannya saat konvoynya mendapat serangan yang menewaskan tiga tentara Yaman yang menjadi penjaganya.
“Konvoy Gubernur Hassan al-ahmadi diserang oleh sekelompok orang tak dikenal di distrik Said, selatan Ataq, ibukota provinsi Shabwa,” ujar pejabat lokal yang menambahkan bahwa kemungkinan Al-Qaeda berada di balik serangan.
“Gubernur tidak terluka, namun tiga tentara yang melindunginya tewas,” tambahnya.
Provinsi Shabwa dan Abyan menjadi wilayah utama pertempuran antara tentara boneka Yaman dengan Mujahidin Al-Qaeda semenanjung Arab (AQAP). (haninmazaya/arrahmah.com)