PALEMBANG (Arrahmah.com) – Gempa berkekuatan besar kembali terjadi di Indonesia. Kali ini gempa berkekuatan Magnitudo 6.5 terjadi di Sumatera Selatan, Rabu (10/2/2021) malam.
“Waktu gempa 19:52:27 WIB. Lintang 5.63 LS, Bujur 101.60 BT, kedalaman 10 Kilometer,” bunyi keterangan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Rabu (10/2/2021) pukul 19.00 WIB, lansir RRI.
BMKG menyatakan tidak berpotensi tsunami.
BMKG mencatat, keterangan gempa Sumatera Selatan terjadi di:
80 km Barat Daya ENGGANO-BENGKULU
196 km Barat Daya BENGKULU SELATAN
203 km Barat Daya SELUMA-BENGKULU
216 km Barat Daya BENGKULU-BENGKULU
583 km Barat Laut JAKARTA-INDONESIA
Diketahui, pada Jumat (15/1/2021) gempa berkekuatan Magnitudo 6.2 menerpa Kabupaten Mamuju dan Majene, Sulawesu Barat.
Pusat gempa bumi (episenter) terletak di laut pada koordinat 2.97°LS dan 118.99°BT yang berlokasi di Timur Laut Majene dengan kedalaman pusat gempa 21 Kilometer.
Gempa tersebut telah melumpuhkan dua kabupaten Sulbar hingga menyebabkan status siaga tsunami selama tujuh hari, dan darurat selama 2 minggu.