WASHINGTON (Arrahmah.com) – Pakistan tidak membuat cukup kemajuan dalam agenda perang melawan terorisme, meskipun komitmen negara yang bertetangga dengan Afghanistan untuk menuntaskan perkara ‘ektstrimisme’ telah meningkat secara signifikan dalam satu tahun terakhir, Menteri Pertahanan AS, Robert Gates, mengatakan pada Pertemuan Dewan CEO Wall Street Journal 2010.
“Kami tidak punya pertempuran di tanah Pakistan. Apa yang kami perhatikan adalah pemerintah dan militer Pakistan mengambil tindakan di beberapa titik persembunyian mereka (‘ekstrimis’), memerangi dan terus berkoordinasi dengan kami, bukan lintas perbatasan, tapi dalam operasi di kedua sisi perbatasan melawan kelompok ini,” ujar Gates dikutip Reuters pada Kamis (18/11/2010).
“Saya kira orang Pakistan lebih senang mengambil tindakan ini.”
Saat ditanya apakah Pakistan melakukan tindakan yang menyenangkan AS, ia menyangkalnya. Menurut Gates, AS perlu bersabar dalam hal ini.
“Kami telah mengatakan sejauh ini mereka melakukan sesuatu yang perlu mereka lakukan. Kami adalah orang-orang yang sangat sabar (atas kelambatan Pakistan), kami menginginkan semuanya tuntas esok hari. Namun, mereka melakukan hal meragukan lainnya yang mungkin akan mereka lakukan sejak satu tahun, sejak satu setengah tahun lalu,” ungkap Gates terlihat kesal. (althaf/arrahmah.com)