PAMEKASAN (Arrahmah.com) – Pada Kamis (19/7/2018), Madar LPI, DPW FPI Pamekasan dan HILMI Madura mentransfer uang sebesar Rp. 82.500.000 untuk Muslim Rohingya melalui rekening resmi FPI.
Dana tersebut dikumpulkan dari para donatur, yang diwakili dan diserahkan langsung oleh KH Jurjis Muzammil pengasuh Ponpes Klabaan Guluk-Guluk Sumenep.
Sebelumnya, divisi kemanusian FPI juga memberikan bantuan pembangunan 100 pompa air di perkampungan-perkampungan etnis muslim Rohingya.
Berita terbaru sebagaimana dilansir The Guardian, Kamis (19/7/2018), pihak berwenang di Myanmar telah melakukan persiapan untuk menyerang Rohingya dengan “niat genosida” pada pekan-pekan sebelum pembersihan etnis tahun lalu.
Sebuah laporan oleh Fortify Rights, sebuah organisasi yang berbasis di Bangkok, menuding bahwa para pejabat Rohingya dengan cermat telah merencanakan serangan sistematis terhadap komunitas Rohingya.
Penindasan yang dilakukan militer Myamnar, di mana tentara diduga telah melakukan pemerkosaan, pembantaian, dan pembakaran, membuat ratusan ribu Rohingya melarikan diri ke negara tetangga Bangladesh.
(ameera/arrahmah.com)