SURIAH (Arrahmah.com) – Rusia pada Rabu (30/9/2015) meluncurkan serangan udara pertamanya di Suriah, dekat kota Homs. Serangan udara yang dilakukan di daerah pemukiman sipil itu dilaporkan menewaskan 65 warga sipil, innalillahi wa inna ilaihi raji’un.
Serangan ini menjadi intervensi militer terbesar Rusia di wilayah Timur Tengah dalam beberapa dekade terakhir.
Menurut jurnalis Bild, Julian Röpcke, yang bertugas di tempat kejadian, sebanyak 65 warga sipil, termasuk sejumlah anak, tewas dalam serangan udara itu.
Sejumlah foto yang tersebar di media sosial menunjukkan anak-anak yang tak berdosa menjadi korban serangan biadab itu. Mereka ditemukan dalam keadaan tak bernyawa dengan luka-luka di sekujur tubuhnya. Beberapa di antara mereka yang selamat bahkan mengalami luka yang cukup parah. Berikut di antara foto-foto tersebut, yang Arrahmah.com himpun dari Al-Muwahideen Media.
(banan/arrahmah.com)