TEHERAN (Arrahmah.com) – Dua orang tewas dalam sebuah ledakan di unit produksi bahan peledak di sebuah fasilitas nuklir di dekat Teheran, menurut laporan pers Iran pada Senin (6/10/2014), sebagaimana dilansir oleh Albawaba News.
Insiden itu terjadi di kompleks militer Parchin, tidak jauh dari ibukota Iran, menurut Iranian Students News Agency.
BBC mengatakan pada Senin (6/10) bahwa sebuah website pro-oposisi juga melaporkan ledakan di lokasi tersebut.
BBC mengutip situs pro-reformasi Sahamnews yang mengatakan bahwa ledakan yang terjadi pada Ahad malam (5/10) itu begitu kuat dan menghancurkan jendela gedung yang berjarak 5 kilometer dari lokasi kejadian.
“Cahaya dari ledakan itu bisa dilihat dari jarak yang sangat jauh,” kata laporan itu.
ISNA mengutip dari organisasi industri pertahanan Iran yang mengatakan bahwa “akibat insiden tersebut, dua pekerja dari unit produksi ini meninggal.”
(ameera/arrahmah.com)