GHAUTAH (Arrahmah.com) – Failaq Ar-Rahmah pada Ahad (3/9/2017) mengatakan telah menyerang pasukan elit rezim Asad di daerah pinggiran Ghautah Timur di dekat ibu kota, menewaskan sedikitnya 25 tentara, ujar kelompok tersebut dalam sebuah pernyataan.
Meskipun gencatan senjata yang ditengahi Rusia telah disepakati, namun pertempuran masih terus berlangsung di lingkungan Jobar saat pasukan rezim Nushairiyah pimpinan Bashar Asad dan milisi Syiah sekutu berusaa untuk merebut distrik.
Failaq Ar-Rahman mengatakan 25 tentara dari Divisi Lapis Baja Keempat, unit pasukan elit militer rezim, telah tewas dalam serangan di Jobar, lansir Zaman Alwasl.
Dalam berita terkait, 12 dewan lokal Ghautah Timur mendesak Hayaat Tahrir Syam (HTS) untuk mengakhiri kehadirannya di distrik timur Damaskus.
Faksi bersenjata dan komunitas sipil di Ghautah meminta para pejuang HTS untuk bergabung dengan Tentara Pembebasan Suriah (FSA) atau pergi ke provinsi Idlib. (haninmazaya/arrahmah.com)