ANKARA (Arrahmah.com) – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Senin (26/10/2020) mendukung seruan untuk boikot barang-barang Prancis, meningkatkan kebuntuan antara Prancis dan negara-negara Muslim.
Erdogan juga menyerukan dunia Arab agar memboikot barang-barang Prancis.
“Jangan pernah memberi kredit pada barang-barang berlabel Prancis, jangan membelinya,” kata Erdogan, sebagaimana dilansir Alaraby, Senin (26/10/2020).
Erdogan sebelumnya membuah kehebohan dengan penyataannya yang menyebut Macron membutuhkan pemeriksaan mental, dalam pidatonya yang disiarkan televisi di Ankara.
Barang-barang Prancis telah ditarik dari rak-rak supermarket di Qatar dan Kuwait, sedangkan di Suriah orang-orang membakar gambar Macron, dan bendera Prancis telah dibakar di ibu kota Libya, Tripoli.
(ameera/arrahmah.com)