QUEENSLAND (Arrahmah.id) – Setidaknya enam orang, termasuk dua polisi, tewas dalam penembakan selama pengepungan di sebuah rumah di Australia pada Senin (12/12/2022) malam, kata polisi.
Polisi menyebut kematian polisinya sebagai “kehilangan nyawa polisi terbesar” dalam beberapa tahun, ketika tiga penyerang melancarkan serangan terhadap dua petugas di Western Downs Queensland pada Senin (12/12) malam.
“Para petugas mendatangi rumah itu sebagai bagian dari laporan orang hilang ketika mereka disergap oleh tiga penembak – dua pria dan seorang wanita – mengenakan kamuflase,” ABC News melaporkan pada Selasa (13/12).
Seorang pria yang tinggal di sekitar TKP juga tewas dalam serangan itu.
Polisi mengidentifikasi polisi yang meninggal sebagai Polisi Rachel McCrow (29), dan Polisi Matthew Arnold (26). Tetangga yang meninggal diidentifikasi sebagai Alan Dare.
Presiden Persatuan Polisi Queensland Ian Leavers mengatakan polisi “menanggapi panggilan untuk orang hilang ketika dihadapkan dengan hujan tembakan setelah melompati pagar.”
“Trio pembunuh yang kejam kemudian pergi dan mengeksekusi dua polisi, petugas kami yang gugur, yang berada di lapangan. Mereka telah mengeksekusi mereka dengan darah dingin,” kata Leavers.
Komisaris Polisi Katarina Carroll mengatakan: “Meskipun ada upaya polisi, masalah ini tidak dapat diselesaikan secara damai dan ketiga pelaku ditembak mati oleh petugas spesialis. Secara total, enam orang telah kehilangan nyawa mereka.”
Pengepungan berakhir setelah petugas polisi spesialis menembak mati ketiga penyerang sekitar pukul 22.30 waktu setempat pada Senin (12/12).
Carroll berkata: “Peristiwa ini adalah kehilangan nyawa polisi terbesar yang kami derita dalam satu insiden selama bertahun-tahun.”
“Constable McCrow dan Constable Arnold baru saja memulai karir kepolisian mereka,” tambah petugas itu. (rafa/arrahmah.id)