JAKARTA (Arrahmah.com) – Jenazah keenam laskar FPI, yang meninggal akibat diterjang timah panas oleh pihak kepolisian, akhirnya berhasil keluar dari Rumah Sakit Polri Keramat Jati pada Selasa (8/12/2020) malam.
Meski proses pemulangan enam jenazah dinilai cukup rumit dan berbelit-belit, namun pihak keluarga bersyukur keenam jenazah akhirnya dapat keluar dari rumah sakit.
Hal ini sebagaimana diungkapkan oleh pengacara keluarga korban, M. Kamil Pasha, “Alhamdulillah enam jenazah korban penembakan sudah bisa keluar dari RS Polri”.
Keenam jenazah tersebut kemudian dibawa ke Petamburan, dengan menggunakan ambulans, untuk dimandikan, dikafani dan dishalatkan.
Siangnya, kuasa hukum FPI, Rinaldi Putra menuturkan bahwa pihaknya sudah menyiapkan kegiatan prosesi pemandian jenazah di sekitar markas FPI tersebut.
“Jika dikeluarkan Insya Allah akan kami bawa ke Petamburan untuk dimandikan sekaligus dikafankan,” kata Rinaldi kepada wartawan di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta pada Selasa (8/12) siang, sebagaimana dilansir CNNIndonesia.com.
Kedatangan mobil ambulans di Petamburan disambut oleh gema takbir dari massa yang telah memadati area dari Jalan KS Tubun hingga Jalan Petamburan III sejak petang hari.
Setelah keenam jenazah dishalatkan di Petamburan, beberapa ambulans kemudian bertolak membawa jenazah ke rumah duka.
“Betul (ambulans membawa jenazah). Untuk sementara, informasi yang saya dapatkan ambulans bertolak dari Petamburan menuju rumah duka masing-masing,” ujar Rinaldi. (rafa/arrahmah.com)