Al-KHALIL (Arrahmah.com) – Pasukan pendudukan “Israel” (IOF) pada Sabtu (20/9) menangkap empat aktivis asing pro-Palestina selama aksi protes yang diluncurkan di selatan kota al-Khalil Tepi Barat, sebagaimana dilansir oleh The Palestinian Information Center.
Sumber-sumber lokal mengatakan bahwa IOF menyerbu kota Al-Khalil dan mendatangi sekelompok warga Palestina dan aktivis asing yang berbaris di jalan-jalan Khirbet Susia, sebelah timur dari Yatta, di al-Khalil, menuntut pencabutan segera tenda pemukim “Israel” yang baru-baru ini berkemah di daerah itu.
Puncak serangan pasukan pendudukan “Israel” terjadi saat penculikan empat pendukung aktivis asing anti-Israel.
Pawai itu digelar sebagai bagian dari upaya untuk melindungi lahan warga Palestina yang akan diambil alih oleh “Israel” di Yatta timur, dan untuk menggagalkan rencana “Israel” yang ingin membangun pemukiman ilegal di wilayah itu dengan mengorbankan lahan pribadi rakyat Palestina.
Dalam perkembangan terkait, pasukan pendudukan “Israel” juga memperketat cengkeraman militer mereka di pintu masuk utara ke al-Khalil.
Pasukan pendudukan “Israel” secara provokatif memeriksa kartu indentitas para penumpang Palestina setelah mendirikan penghalang di utara al-Khalil dan mengepung daerah itu dengan jip militer.
(ameera/arrahmah.com)