LONDON (Arrahmah.id) — Duta Tetap Israel untuk PBB Gilad Erdan mencibir keras unggahan Emma Watson mengenai dukungannya terhadap Palestina di media sosialnya.
“Fiksi mungkin berhasil di Harry Potter tetapi tidak berhasil dalam kenyataan,” kata Erdan di Twitter.
Dia mengikuti pendahulunya, Danny Danon, dengan menuduh Emma Watson sebagai anti-semit.
Sebelumnya, aktris pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter tersebut mengunggah ulang postingan Bad Activist Collective mengenai Palestina di akun Instagram-nya pada Ahad (2/1/2022).
Dalam unggahan tersebut, sejumlah aktivis pro-Palestina berbaris serta slogan bertuliskan “Solidarity is a verb” alias “Solidaritas adalah kata kerja”.
Emma Watson menambahkan caption dalam unggahan tersebut dengan kutipan dari akademisi berdarah Inggris-Australia, Sara Ahmed.
“Solidaritas tidak menganggap bahwa perjuangan kita adalah perjuangan yang sama, atau bahwa rasa sakit kita adalah rasa sakit yang sama, atau bahwa harapan kita adalah untuk masa depan yang sama,” tulis Emma mengutip Ahmed.
“Solidaritas melibatkan komitmen, dan kerja, serta pengakuan bahwa bahkan jika kita tidak memiliki perasaan yang sama, atau kehidupan yang sama, atau tubuh yang sama, kita hidup di landasan yang sama,” tambah kutipan itu.
Unggahan Emma Watson yang mendukung Palestina tersebut mendapat pujian luas dari kelompok pro-Palestina sebagaimana dilansir Anadolu Agency (4/1).
Beberapa di antaranya mengucapkan terima kasih atas dukungan Emma Watson di kolom komentar disertai tanda pagar (tagar) #FreePalestine dan #PalestineWillBeFree.
Selain perannya di dunia layar lebar, Watson adalah Duta Besar Perempuan Kehormatan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). (hanoum/arrahmah.id)