RAMALLAH (Arrahmah.id) – Pasukan “Israel” menembak mati dua warga Palestina pada Kamis (1/12/2022) dan melukai dua lainnya selama serangan penangkapan di Tepi Barat yang memicu baku tembak, lansir sumber medis Palestina.
Penggerebekan kamp pengungsi kota Jenin saat subuh juga berujung pada penangkapan sembilan orang.
Perdana Menteri Palestina Mohammed Shtayyeh memperingatkan konsekuensi parah dari pembunuhan “Israel”. Dia meminta negara-negara di dunia untuk campur tangan.
Pemogokan umum untuk meratapi dua orang yang tewas, Mohammed Al-Saadi dan Naim Al-Zubaidi, diumumkan di kota tersebut.
Menurut Kementerian Kesehatan Otoritas Palestina, delapan warga Palestina tewas dan 10 terluka di Tepi Barat selama 72 jam terakhir.
Shtayyeh menuduh pasukan “Israel” “mendapat keuntungan dari tidak adanya pertanggungjawaban dan hukuman, di bawah kebijakan internasional berdasarkan standar ganda.”
Mayor Jenderal Akram Rajoub, gubernur Jenin, mengatakan kepada Arab News bahwa suasana sakit, kemarahan dan kesedihan telah menguasai kota karena tindakan tentara “Israel” yang “melanggar tanah Palestina dan melakukan pembunuhan berdarah dingin.”
Dia mengatakan kepada Arab News bahwa 54 warga Palestina telah tewas di Jenin sejak awal tahun ini.
Kebanyakan dari mereka tidak terlibat dalam insiden pelemparan batu, dan mereka tidak bersenjata. Puluhan orang terluka, dan banyak lainnya telah ditahan.
“Ini adalah pembunuhan yang ditargetkan dan terorisme negara yang sistematis terhadap warga Palestina,” kata sang gubernur kepada Arab News.
Angkatan bersenjata “Israel” mengeluarkan peringatan untuk kemungkinan serangan roket dari Gaza ke “Israel” menyusul pembunuhan komandan Brigade Jenin dalam serangan Kamis dini hari (1/12).
Komisi Perlawanan Tembok dan Pemukiman mengatakan bahwa otoritas keamanan dan pemukim “Israel” melakukan 833 serangan terhadap warga Palestina selama November.
Dikatakan tindakan agresif berkisar dari serangan langsung terhadap warga hingga vandalisme, penghancuran tanah, penyitaan properti dan banyak lagi.
Serangan terkonsentrasi di kegubernuran Ramallah dengan 170 serangan, diikuti oleh kegubernuran Hebron dengan 140, kemudian kegubernuran Nablus dengan 111, kata komisi itu.
Dalam perkembangan lain, otoritas “Israel” telah memutuskan untuk mendeportasi tahanan Palestina Salah Al-Hamouri dari Yerusalem Timur ke Prancis setelah masa penahanannya berakhir pada Ahad, 4 Desember.
“Israel” menangkap Al-Hamouri pada 22 Maret, dan sejak itu, dia berada di bawah penahanan administratif tanpa pengadilan atau dakwaan yang diketahui.
Human Rights Watch telah meminta otoritas “Israel” untuk membebaskan Al-Hamouri dan membatalkan keputusan mereka untuk mendeportasinya.
Aktivis mengatakan bahwa pembela hak asasi manusia Palestina Al-Hamouri “berisiko segera dideportasi” setelah Mahkamah Agung “Israel” pada 30 November menolak banding terhadap keputusan Kementerian Dalam Negeri untuk mencabut status kependudukannya di Yerusalem dengan alasan “pelanggaran kesetiaan.”
Keputusan ini membuat Al-Hamouri tidak memiliki status hukum di Yerusalem. Dengan demikian dia kemungkinan akan dideportasi pada Ahad ke Prancis, karena dia juga memiliki kewarganegaraan Prancis, kata aktivis hak asasi manusia.
“Kasus Salah Al-Hamouri menggambarkan begitu banyak tindakan pembatasan yang dilakukan “Israel” terhadap warga Palestina, termasuk pembela hak asasi manusia,” kata Jessica Montel, direktur eksekutif organisasi hak asasi manusia HaMoked, kepada Arab News.
Di antaranya adalah “teknologi pengawasan invasif, kriminalisasi organisasi hak asasi manusia, penggunaan penahanan administratif, dan pencabutan residensi Yerusalem,” katanya. “Ini keterlaluan”.
“Sebagai penduduk asli Yerusalem, Al-Hamouri tidak berutang kesetiaan kepada negara “Israel”. Fakta bahwa tempat tinggalnya dicabut sebagian besar berdasarkan bukti rahasia hanya memperburuk ketidakadilan.”
Hassan Al-Hamouri (66) ayah dari Salah Al-Hamouri, mengatakan kepada Arab News bahwa polisi “Israel” memanggilnya pada 29 November dan memintanya untuk tidak mengibarkan bendera Palestina ketika menerima Salah pada Ahad nanti dan tidak membuat perayaan.
Dia juga mengatakan bahwa jumlah orang yang menerimanya tidak boleh lebih dari 20 orang di rumahnya.
Setelah itu, pengacara Salah, Leah Tsemel, mencoba berbicara dengan petugas polisi untuk mencari tahu apa yang terjadi, tetapi dia menolak memberi tahu apa pun kepada pengacara tersebut.
Keluarga tersebut kemudian mengetahui bahwa Salah akan dideportasi ke Prancis jika dia dibebaskan dari penjara Hadarim pada Ahad.
Otoritas “Israel” sebelumnya mendeportasi istri Salah, yang hamil pada 2016, ke Prancis.
Aktivis hak asasi manusia Palestina prihatin dengan dimulainya kembali kebijakan deportasi “Israel” terhadap warga Palestina setelah dihentikan selama bertahun-tahun.
Qadura Faris, kepala Klub Tahanan Palestina, mengatakan kepada Arab News dalam sebuah wawancara telepon bahwa deportasi adalah “hukuman pencegahan paling keras yang dilakukan terhadap tahanan dan warga Palestina.
“Al-Hamouri tidak dituduh melakukan tindakan kekerasan terhadap “Israel”, melainkan dia adalah seorang aktivis hak asasi manusia dan tahanan administratif tanpa dakwaan khusus. Jika orang seperti itu diusir, bagaimana dengan tahanan Palestina lainnya?”
Aktivis mengatakan 4.700 tahanan Palestina berada di penjara “Israel”, sementara jumlah warga Palestina yang ditahan di Tepi Barat, Yerusalem Timur, dan Jalur Gaza telah mencapai 6.300 sejak awal tahun. (zarahamala/arrahmah.id)