AGRI (Arrahmah.com) – Kementerian Pertahanan Turki mengumumkan kematian dua tentaranya dalam bentrokan dengan militan di perbatasan dengan Iran.
Kementerian tersebut menyatakan dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada Sabtu (29/8/2020), bahwa tentara tersebut tewas dalam baku tembak dengan unsur-unsur Partai Pekerja Kurdistan (PKK), yang diklasifikasikan sebagai organisasi teroris separatis di Turki, di distrik Dogubayezit provinsi Agri, lansir AMN.
Mereka menambahkan bahwa bentrokan itu terjadi setelah militan PKK mencoba menyusup ke Turki dari negara tetangga Iran.
Terlepas dari perbedaan mengenai penyelesaian konflik di Suriah, Turki dan Iran tetap menjadi sekutu dekat di Timur Tengah, saat kedua negara bekerja sama untuk melawan pasukan PKK di sepanjang perbatasan mereka. (haninmazaya/arrahmah.com)