BAGHDAD (Arrahmah.com) – Militer AS mengumumkan bahwa dua tentaranya telah tewas saat terlibat operasi militer di Irak selatan pada Senin (13/6/2011).
Militer AS mengatakan dalam sebuah statemen pada Selasa (14/6) : “Dua anggota keamanan AS tewas kemarin saat melakukan operasi di Irak selatan.”
Statemen tidak memberikan rincian peristiwa bahkan tidak mengatakan di mana peristiwa terjadi.
Jumlah tentara AS yang tewas di Irak sepanjang bulan ini telah mencapai delapan orang. Tentara AS yang masih berada di Irak diperkirakan berjumlah 50.000, namun pemerintah teroris AS mengklaim bahwa di akhir tahun ini mereka semua akan dipulangkan ke Amerika.
Dalam peristiwa terpisah, pada Selasa (14/6), sekelompok pria bersenjata yang diduga Mujahidin Irak menyerbu gedung dewan provinsi Irak di kota Baquba menewaskan dan melukai 17 orang sejauh ini. (haninmazaya/arrahmah.com)