KAIRO (Arrahmah.com) – Capres Mesir dalam pemilu presiden mendatang, Dr. Abdul Mun’im Abul Fatuh, melalui jejaring social twitter mengumumkan penghentian aktivitas kampanyenya pada Rabu (2/5/2012) untuk mendukung aksi para demonstran di Abbasiyah Square.
“Saya mengumumkan hari ini saya menghentikan aktivitas kampanye saya,” tulisnya di twitter pribadinya. Lebih lanjut ia menulis, “Kewajiban negara adalah melindungi demonstrasi-demonstrasi damai. Tugas warga negara sehari-hari bukanlah melawan pemberangusan demonstrasi. Parlemen Mesir harus ‘membangunkan’ Departemen Dalam Negeri untuk melindungi para demonstran.”
Capres lainnya Dr. Muhammad Mursi juga mengumumkan penghentian aktivitas kampanyenya selama dua hari, sebagai bentuk protes atas gugurnya beberapa demonstran dan terlukanya ratusan demonstran di Abasiyah Square. Mursi menyatakan Dewan Tertinggi Militer bertanggung jawab atas gugurnya para pemuda Mesir di depan gedung Deptan. Ia menuntut pihak-pihak yang bertanggung jawab atas tragedi itu segera ditangkap dan diseret ke pengadilan.
Aparat keamanan membackingi para preman bayaran yang menyerang massa demonstran di Abasiyah Square dengan tembakan pestol, bom Molotov, gas air mata, pecahan kaca, dan bebatuan. Pihak demonstran sendiri menuduh partai presiden terguling Husni Laa Mubarak berada di belakang para preman tersebut.
(muhib almajdi/arrahmah.com)