INTAN JAYA (Arrahmah.com) – Dua prajurit TNI gugur saat kontak senjata dengan Kelompok Separatis Bersenjata (KSB). Kontak senjata antara Satgas Penegakan Hukum (Gakum) TNI dengan KSB terjadi di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papus, Selasa (17/12//2019), sekitar pukul 15.30.
Dua prajurit TNI ini diketahui bernama Serda Rizky dan Lettu Inf Erizal Zuhri Sidabutar. Lettu Inf Erizal Zuhri Sidabutar berasal dari Kabupaten Dairi, Sumatera Utara. Dia merupakan anak dari Aiptu Rukur Sidabutar, Kasi pelayanan teknologi komunikasi dan informasi kepolisian (Tipol) di Polres Dairi.
Humas Polres Dairi, Ipda Donny Saleh membenarkan Lettu Inf Erizal Zuhri Sidabutar gugur usai kontak senjata dengan KSB di Intan Jaya.
Itu mereka diterbangkan dari Timika ke Jakarta. Kemudian pukul 20.00 WIB baru diterbangkan ke Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Menurut Donny, jenazah Lettu Inf Erizal Zuhri akan dikebumikan besok, Kamis, pukul 14.00 WIB di Taman Makam Pahlawan Panji Sibura-bura, Sidikalang, Kabupaten Dairi. Pangkat Erizal dinaikkan menjadi Kapten Inf. (anumerta).
“Jenazah rencananya akan dikebumikan secara militer, diperkirakan Dandim Kopassus sebagai inspektur upacara. Kami turut berduka cita sedalam-dalamnya. Bagaimanapun ini adalah keluarga besar kami Polres Dairi,” jelasnya.
(ameera/arrahmah.com)