PANGKALANKERINCI (Arrahmah.com) – Data pada Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan, Riau, menyebut jumlah penderita Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) akibat dampak kabut asap di Pelalawan, telah mencapai angka ribuan dalam sebulan terakhir ini.
“Sepanjang bulan September kemarin saja, tercatat sebanyak 1.893 orang yang terkena ISPA,” ucap Kepala Diskes Pelalawan, dr Endid RP, Selasa (6/10/2015), dikutip GoRiau.com.
Sementara untuk jenis penyakit lainnya yang timbul akibat kabut asap, seperti pneumonia, asma, irtasi mata dan ritasi kulit, jumlahnya tak sebanyak penderita ISPA.
“Kalau untuk jenis penyakit lain yang timbul akibat kabut asap mencapai sekitar 100 kasus,” katanya.
Dia menngatakan data tersebut diperoleh oleh Diskes Pelalawan, dari laporan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan Rumah Sakit yang ada.
(azm/arrahmah.com)