WASHINGTON (Arrahmah.com) – Menlu AS, Hillary Clinton, menyatakan bahwa Presiden Suriah, Bashar Al Assad termasuk dalam kategori penjahat perang.
Clinton memberikan kesaksian pada hari Selasa (28/2/2012) pada sidang anggaran komite urusan luar negeri dan operasi asing. Dia ditekan oleh Senator Lindsey Graham tentang Suriah, di mana PBB mengatakan lebih dari 7.500 orang tewas melalui kekerasan Assad terhadap rakyatnya.
Saat ditanya apakah Assad adalah penjahat perang, Hillary mengatakan bahwa ia masuk ke dalam kategori tersebut.
Sementara itu, Graham dan beberapa senator Republik lainnya menyarankan Washington untuk mempersenjatai para pemberontak yang menantang Assad. (althaf/arrahmah.com)