SHANGHAI (Arrahmah.com) — Cina telah mengirimkan kapal perang terbesar dan tercanggih ke Pakistan. Ini merupakan salah satu kapal perang terbesar yang pernah diekspor oleh Beijing, media pemerintah Cina melaporkan.
Dirancang dan dibangun oleh China State Shipbuilding Corporation Limited (CSSC), fregat dikirim ke Angkatan Laut Pakistan dalam upacara commissioning di Shanghai, menurut Global Times (10/11/2021)
Dikutip dari Asian News International, Fregat Type 054A/P itu diberinama PNS Tughril, menurut sebuah pernyataan yang dikirim Angkatan Laut Pakistan ke Global Times pada Senin, 8 November 2021.
PNS Tughril adalah lambung pertama dari empat frigat Tipe 054 yang dibangun untuk Angkatan Laut Pakistan, kata Angkatan Laut Pakistan.
Kapal perang tersebut menggunakan platform berteknologi maju dan berkemampuan tinggi dengan daya tembak permukaan-ke-permukaan, permukaan-ke-udara dan bawah air yang sangat besar, di samping potensi pengawasan yang luas.
Selain itu, juga dilengkapi dengan manajemen tempur canggih dan sistem peperangan elektronik bersama dengan kemampuan bela diri modern.
Fregat Type 054A/P dapat secara bersamaan menjalankan sejumlah misi perang angkatan laut di lingkungan multi-ancaman yang sangat intens, demikian bunyi pernyataan dari pemerintah Pakistan.
Fregat adalah kapal perang terbesar dan tercanggih yang pernah diekspor oleh Cina, kata CSSC. (hanoum/arrahmah.com)