BEIJING (Arrahmah.com) – Kementerian luar negeri Cina mendesak Turki pada Selasa (15/10/2019) untuk menghentikan aksi militer di Suriah dan “kembali ke jalur yang benar”.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Cina, Geng Shuang membuat komentar itu pada briefing harian di Beijing.
Turki melancarkan serangan militer ke timur laut Suriah pekan lalu, tak lama setelah Presiden AS Donald Trump memerintahkan pasukan AS menjauh dari daerah itu. Pada hari Senin (14/10), Trump memberlakukan sanksi pada Turki dan meminta negara itu untuk berhenti. (Althaf/arrahmah.com)