KIRKUK (Arrahmah.com) – Enam anggota pasukan keamanan boneka Irak termasuk seorang perwira, terluka dalam serangan bom kembar yang menargetkan konvoy mereka di baratlaut kota yang kaya akan minyak, Kirkuk.
Sumber polisi, mengatakan serangan terjadi di dekat kota Dibis, sekitar 50 Km dari baratlaut Kirkuk pada Selasa (6/11/2012), lapor Aswat al-Iraq.
Mereka menambahkan bahwa ledakan menghancurkan satu kendaraan militer yang tergabung dalam konvoy.
Pasukan Irak segera menutup lokasi kejadian dari publik dan melakukan penyelidikan.
Dalam beberapa bulan terakhir, serangan demi serangan yang menargetkan polisi dan militer Irak terus meningkat tajam. Di bulan September saja, sedikitnya 88 pejabat polisi dan 95 tentara tewas dalam serangkaian serangan, menurut laporan resmi Kementrian Pertahanan Irak. (haninmazaya/arrahmah.com)