MANCHERTER (Arrahmah.id) — Pemain akademi Manchester United (MU), Amir Ibragimov, gegerkan pecinta sepakbola dunia setelah videonya ketika membaca ayat Al Quran dengan merdu viral.
Dilansir One Football (15/3/2023), talenta berusia 14 tahun itu membaca potongan surat Al Furqan dengan sangat merdu di pusat perbelanjaan.
Kehebohan ini terjadi setelah video itu diunggah Rising Ballers melalui Instagram.
Ibragimov sendiri memang dikenal dengan sosok muslim yang taat.
“Wow.. pemain akademi Manchester United berusia 15 tahun Amir Ibragimov melafalkan al Quran. Berbakat di dan luar lapangan.. Suaranya sangat luar biasa,” tulis Rising Ballers.
Ketika videonya saat membaca Al Quran tersebar di media sosial, Ibragimov menuai pujian, terutama dari fans MU.
Ibragimov berasal di Dagestan, Rusia, kampungnya Khabib Nurmagomedov. Dia lahir pada 2 April 2008 atau berusia 14 tahun. Namun, saat ini dia berkebangsaan Inggris dan membela Timnas Inggris U-15. Pada umur 14 tahun ini, Ibragimov sudah bermain untuk MU U-18. Namun, dia sempat bermain dengan klub lainnya.
Sebelum membela MU U-18, Ibragimov memulai kariernya di Sheffield United yang jadi klub pertamanya. Lantaran punya bakat yang mumpuni, Ibragimov masuk ke tim MU U-18 meski masih berusia 14 tahun. Bahkan, dia sempat dipanggil untuk membela Inggris U-15 pada Februari 2023.
Ibragimov tampil cukup menjanjikan bersama MU U-18 di Liga Inggris U-18 2022/2023. Winger kiri itu sudah tampil lima kali musim ini.
Bermain selama total 266 menit, dia menyumbang satu assist. Ibragimov digadang-gadang menjadi pemain masa depan Setan Merah. (hanoum/arrahmah.id)
https://www.youtube.com/shorts/urJrlccJw3M