ACEH TIMUR (Arrahmah.com) – Hilal Ahmar Jakarta (HAJ) membangun tiga kamar yang terbuat dari bilik, anyaman bumbu, untuk para pasangan suami isteri pengungsi Rohingya yang berada di penampungan Bayeun, Aceh Timur.
Menurut Amat, relawan HAJ dibangunnya tiga kamar ini disesuaikan dengan pasangan suami isteri yang ada di penampungan ini.
“Sekiranya ada 5 pasangan, kami bangun lima bilik,” kata dia kepada arrahmah.com, Kamis (11/6/2015).
Amat mengisahkan, awal dibangunnya bilik karena terjadi kasus adanya hubungan suami isteri yang dilakukan oleh pasangan sah pengungsi di kamar mandi. Hal ini didapati oleh relawan Lsm yang sedang bertugas.
Saat ini bilik pasutri ini diisi oleh tiga keluarga. Satu keluarga ada yang mempunyai anak 4, ada yang beranak 2, dan satu keluarga lagi belum mempunyai anak.
Menurut Amat bilik cinta sudah dua pekan dibangun di Bayeun. Dua bilik berukuran 3×4 meter, sementara satu bilik yang berukuran 3,5 x 4,5 meter.
Pantauan arrahmah.com di penamapungan pengungsi Bayeun, HAJ juga membuka Posko yang membuka layanan bekam dan pangkas rambut gratis. (azmuttaqin/arrahmah.com)