GAZA (Arrahmah.com) – Mujahidin Palestina merespon tindakan Israel yang telah menewaskan salah satu rekan mereka di wilayah West Bank, dengan menembakkan roket-roket ke wilayah Israel, Selasa (16/12).
Jihad Islam mengatakan, tentaranya telah menembakkan empat roket sebagai jawaban atas pembunuhan yang dilakukan kepada salh satu anggotanya, Jihad Nawhda, 20, yang telah ditembak oleh tentara Israel yang melakukan penyamaran di dekat kota West Bank, Jenin. Namun tentara Israel mengklaim mereka menembak Nwahda setelah ia mencoba kabur dari tangkapan Israel.
Dua anggota Jihad Islam lainnya mengalami luka-luka atas serangan yang dilakukan tentara Israel.
Di awal, tiga roket diluncurkan ke wilayah terbuka di Selatan Israel, tidak menyebabkan kecelakaan atau kerusakan di sana.
Jihad Islam, walau kelompok ini lebih kecil disbanding Hamas, namun secara teratur melakukan serangan-serangan untuk Israel, mereka menghimbau seluruh fraksi Palestina untuk menolak tawaran Mesir yang akan menengahi gencatan senjata untuk wilayah Gaza.
“Gencatan senjata dengan musuh Allah tidak ada dalam tujuan kami,” ujar salah satu statemen Jihad Islam. (Hanin Mazaya/arrahmah.com)