ATHENA (Arrahmah.com) – Anak pengungsi berusia dua tahun menjadi korban pertama di awal tahun 2016 setelah perahu penuh muatan yang ditumpanginya terhempas menabrak karang di pulau Agathonisi, Yunani, kata penjaga pantai.
39 penumpalng lainnya, termasuk seorang wanita yang jatuh ke laut, diselamatkan setelah nelayan setempat mengangkat alarm.
Sebagaimana dilansir The Telegraph (3/1/2016), kapal karet yang mereka tumpangi berangkat dari Turki pada pagi hari ketika cuaca berangin.
Saat ini, para pengungsi telah dibawa ke pelabuhan Pythagoria di Pulau Samos yang berjarak 50 kilometer dari lokasi. Sementara, sepuluh dari pengungsi yang selamat dibawa ke rumah sakit karena mengalami hipotermia.
Sepanjang tahun 2015, hampir satu juta pengungsi maupun pencari suaka mendarat di Eropa melalui laut dari Turki atau Afrika Utara. Sebagian besar pengungsi melarikan diri dari perang di Suriah, Afghanistan, dan Irak. Lebih dari 3.600 orang meninggal ketika mengarungi lautan.
(fath/arrahmah.com)