KAIRO (Arrahmah.com) – Badan Amal dan Kemanusiaan Uni Emirat Arab Mohammed bin Rashid Al Maktoum telah menyelesaikan tahap pertama program Ramadhan dengan mendistribusikan paket makanan dan minuman buka puasa kepada orang-orang yang kurang mampu di desa-desa dan sejumlah kota di provinsi Aswan, Emirates News Agency melansir pada Ahad (28/5/2017).
Di tahun kelima ini, kampanye lembaga tersebut bertujuan untuk membantu sejumlah besar orang miskin di Mesir dengan menyediakan makanan berbuka puasa, daging kurban selama Idul Adha, pakaian musim dingin dan juga proyek mikro.
Saleh Zaher, direktur badan tersebut, mengatakan bahwa usaha keras dilakukan di daerah-daerah terpencil di Mesir atas untuk membantu meringankan penderitaan warga dengan layanan terbaik dari lembaga yang dimiliki oleh Wakil Presiden dan Perdana Menteri dan Penguasa Dubai, Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum. (althaf/arrahmah.com)