KABUL (Arrahmah.com) – Lebih dari 40 orang tewas pada Ahad (5/2/2017) akibat badai salju di Afghanistan dan pemerintah setempat menetapkannya sebagai hari libur nasional.
Salju yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam satu dekade telah menyebabkan tertutupnya jalan raya utama.
Menurut Otoritas Manajemen Bencana Nasional (NDMA), hujan salju luar biasa telah mempengaruhi sekitar 19 provinsi dan menghancurkan sekitar 100 rumah.
Provinsi Kandahar selatan juga dilanda hujan salju yang belum pernah terjadi sebelumnya di lebih dari dua dekade. Empat ruas jalan utama antara ibu kota Kabul ditutup untuk lalu lintas karena lapisan salju yang tebal.
Tumpukan salju di landasan pacu Bandara Internasional Hamid Karzai, Kabul, juga membuat sejumlah penerbangan domestik dan internasional tertunda. (fath/arrahmah.com)