SURIAH (Arrahmah.com) – Koalisi AS melakukan serangan berat di Suriah timur pada Kamis malam (25/2/2021), menargetkan sejumlah personel paramiliter Irak di dekat kota perbatasan Albukamal.
Menurut laporan dari Suriah timur, Koalisi AS menargetkan pasukan Kataib Hizbullah di pangkalan dekat perbatasan Irak, hal ini mengakibatkan kerusakan parah pada instalasi, lansir AMN (26/2).
Jumlah korban dari serangan AS masih belum diketahui hingga saat ini, karena Kataib Hizbullah belum merilis angka apa pun terkait kerugian mereka.
Serangan tersebut merupakan yang pertama dilakukan oleh pemerintahan Presiden AS Joe Biden sejak ia menjabat pada 21 Januari 2021.
Pemerintah Biden mengatakan serangan pada Kamis malam itu dilakukan sebagai pembalasan atas serangan roket di Irak yang menewaskan satu kontraktor Amerika. (haninmazaya/arrahmah.com)